Eksistensi.id Samarinda – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur kembali menggelar rapat koordinasi bersama sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) .
Pertemuan yang berlangsung di Kantor Gubernur ini menjadi ajang pengarahan strategis, termasuk bagi Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim.
Meski tidak ada topik khusus yang dibahas untuk Dispora, Kepala Dispora Kaltim, Agus Hari Kesuma, menyampaikan bahwa pihaknya menerima arahan langsung dari Gubernur terkait pemeliharaan kawasan Gelanggang Olahraga (GOR) Kadrie Oening, khususnya dalam aspek kebersihan.
“Dalam pertemuan tersebut, kami diminta untuk memberi perhatian lebih terhadap kebersihan area belakang GOR, sebagai bagian dari tanggung jawab kami,” ungkap Agus Hari Kesuma usai kegiatan.
Arahan ini berkaitan dengan rencana pengaktifan kembali Hotel Atlet yang terletak dalam kompleks GOR.
Sebelumnya, hotel tersebut digunakan sebagai fasilitas akomodasi bagi para peserta MTQ Nasional ke-30 tahun 2024, dan kini tengah dipersiapkan untuk difungsikan kembali.
Kendati berada di bawah lingkungan GOR, Agus menegaskan bahwa Dispora tidak akan terlibat secara langsung dalam operasional hotel.
Menurutnya, pengelolaan Hotel Atlet telah dialihkan kepada Perusahaan Daerah Melati Bhakti Satya (Perusda MBS) sebagai operator yang ditunjuk oleh pemerintah provinsi.
“Pengelolaan hotel sepenuhnya akan dilaksanakan oleh Perusda MBS. Dispora tidak memiliki peran dalam operasional tersebut,” jelasnya.
Pembagian tugas ini mencerminkan kebijakan strategis pemerintah daerah dalam memisahkan fungsi pelayanan publik dengan aktivitas komersial.
Dispora diarahkan untuk tetap fokus pada pengembangan sektor kepemudaan dan olahraga, sedangkan pengelolaan aset bernilai ekonomi diserahkan kepada badan usaha milik daerah.
Pengoperasian kembali Hotel Atlet diharapkan mampu menopang berbagai agenda besar yang digelar di Samarinda, baik yang berskala lokal, nasional, maupun kegiatan olahraga dan kepemudaan lainnya.
Penulis Nisnun Editor Redaksi Eksistensi