Eksistensi.id, Samarinda – Anggota DPRD Kalimantan Timur, Akhmed Reza Fachlevi, menyuarakan komitmennya untuk memperjuangkan peningkatan kualitas layanan kesehatan di daerah, dengan menempatkan kesejahteraan tenaga kesehatan sebagai salah satu prioritas utama.
“Tenaga kesehatan adalah ujung tombak pelayanan medis. Sudah semestinya mereka mendapatkan dukungan penuh, baik dari segi insentif maupun pengembangan kompetensi,” ujar Reza.
Menurutnya, insentif yang layak tak hanya berfungsi sebagai penghargaan, tetapi juga sebagai pemacu semangat dan profesionalisme dalam menjalankan tugas yang berat dan vital. Ia menegaskan, koordinasi dengan instansi terkait akan terus dilakukan untuk memastikan hal ini terealisasi.
“Peningkatan kesejahteraan tenaga medis adalah langkah konkret untuk memastikan layanan kesehatan berjalan optimal,” tuturnya.
Selain insentif, Reza menekankan pentingnya peningkatan kapasitas dan keterampilan tenaga kesehatan melalui pelatihan berkelanjutan.
Ia menilai kompetensi medis yang mumpuni akan berdampak langsung pada kualitas layanan yang diterima masyarakat.
“Pelayanan kesehatan yang berkualitas hanya bisa tercapai bila tenaga medis terus dibekali dengan kemampuan terbaru dan relevan,” jelasnya.
Tak hanya berfokus pada sumber daya manusia, Reza juga menyoroti perlunya peningkatan fasilitas kesehatan, terutama rumah sakit yang menjadi garda depan pelayanan publik.
Ia mendorong agar pemerintah provinsi mengalokasikan anggaran yang cukup untuk pembaruan dan pemenuhan sarana-prasarana medis.
“Fasilitas yang memadai menjadi pendukung penting bagi tenaga kesehatan dalam memberikan layanan yang maksimal,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Reza mengajak masyarakat untuk ikut menjaga dan memanfaatkan layanan kesehatan dengan bijak. Ia juga menekankan pentingnya sistem pembayaran yang lancar demi kelangsungan pelayanan.
“Masyarakat berhak mendapatkan layanan kesehatan yang adil dan berkualitas. Untuk itu, sistem, tenaga, dan fasilitas harus berjalan beriringan,” tutupnya.(ADV)
Penulis : Nurfa | Editor: Eka Mandiri